Ide Sederhana Pemanfaatan Limbah Kulit Telur

Banyak orang yang belum mengetahui bahwa pemanfaatan limbah kulit telur dapat dilakukan dengan cara yang sederhana. Sebagian orang mungkin juga memandang kulit telur sebagai limbah yang tidak dapat dimanfaatkan kembali. Atau mungkin, beberapa orang hanya mengetahui pemanfaatan kulit telur sebagai bahan kerajinan. Nah, pada dasarnya kulit telur memiliki kegunaan dan manfaat lebih dari itu. Kita dapat memanfaatkan limbah kulit telur dengan lebih praktis dan sederhana untuk kepentingan kita sehari-hari. Setelah membaca artikel ini, mungkin anda akan memiliki perubahan sudut pandang secara derasti terhadap kulit telur yang selama ini hanya kita anggap sebagai sampah.

Membasmi kecoa, semut dan hama dengan kulit telur
Pemanfaatan limbah kulit telur untuk kepentingan ini sangat jarang diketahui. Kulit telur pada dasarnya dapat kita gunakan untuk menghilangkan atau membunuh kecoa, semut, atau hama pada tanaman. Untuk menggunakan kulit telur pada tujuan ini cukup mudah. Kita hanya perlu menjemur kulit telur hingga kering kemudian menghaluskan kulit telur sampai menjadi bubuk. Nah setelah itu, tidak ada proses lain yang perlu kita lakukan. Kita cukup menaburkan kulit telur pada semut, kecoa, atau hama. Setelah kita taburi bubuk kulit telur tadi, semut, kecoa, dan hama akan sulit untuk bergerak dan pada akhirnya akan mati. Anda dapat mencoba hal ini untuk membuktikannya.

Ide Sederhana Pemanfaatan Limbah Kulit Telur

Membuat pupuk dengan kulit telur
Apa kulit telur benar bisa menjadi pupuk? Bisa. Telur pada dasarnya adalah material organik. Pupuk alami sendiri merupakan unsur yang terbuat dari penguraian benda organik sampai pada tingkatan dapat diserap oleh tanaman sebagai unsur penyubur. Kandungan kalsium pada telur dapat diserap tanaman untuk membantu penyuburan. Anda hanya perlu menimbun kulit telur pada pot, atau menyebar kulit telur disekitar tanaman dan anda sudah mendapatkan pupuk dari kulit telur. Tentunya, kalau bisa kulit telur yang disebar atau ditimbun berbentuk kecil sehingga mudah terurai.

Membersihkan peralatan dapur yang berkerak atau berlemak dengan kulit telur
Membersihkan peralatan dapur seperti piring atau panci yang berlemak atau berkerak terkadang membuat kita jengkel. Lemak dan kerak cenderung susah dihilangkan dan terkadang membuat kita malah menjadi frustasi. Meskipun pada saat ini terdapat sabun cuci yang dapat mengatasi hal ini, tidak ada salahnya kita mencoba kulit telur untuk membersihkan peralatan dapur yang berkerak atau berlemak. Caranya cukup mudah. Kita hanya perlu melumat dan mencampur kulit telur dengan cuka. Selanjutnya, kita dapat menggosokkan kulit telur untuk membersihkan peralatan dapur hingga bersih.

Ketiga ide sederhana tersebut merupakan beberapa dari manfaat kulit telur. Selain itu, kulit telur juga dapat digunakan untuk membersihkan muka, menghilangkan jerawat dan lain sebagainya. Jadi, pemanfaatan limbah kulit telur tidak hanya berputar pada kerajinan kulit telur saja ya.

Artikel Terkait

Ide Sederhana Pemanfaatan Limbah Kulit Telur
4/ 5
Oleh

Berlangganan

Suka dengan artikel di atas? Silakan berlangganan gratis via email